Home » , , » [Press Release] Training Organisasi - Bekal Untuk Kepungurusan Selanjutnya Yang Lebih Baik

[Press Release] Training Organisasi - Bekal Untuk Kepungurusan Selanjutnya Yang Lebih Baik

Posted by UKMI Ar-Rahman UNIMED

TO 2014 in Memorian

Antusias peserta dalam mengikuti serangkaian materi
Penulis : Agustria Ningsih Siregar (RPK)

Sabtu (26/04) - Berlangsung acara spektakuler dari UKM Islam Ar-Rahman Unimed, yaitu Training Organisasi yang di selenggarakan oleh gabungan departement RPK UKMI AR-Rahman seluruh fakultas. FIS, tepatnya ruang Audiovisual Sejarah FIS, sebagai tempat terpilih diadakan nya TO tahun ini.

Training Organisasi ini dihadiri oleh ratusan peserta dari seluruh fakultas, mereka datang membawa semangat yang luar biasa. Semangatnya dalam mengikuti materi dapat dilihat dari keaktifan peserta dalam forum saat materi berlangsung, dan mengikuti serangkain ice breaking yang dilakoni oleh instruktur TO yang tak kalah luar biasanya juga.

Acara yang berlangsung satu hari ini sangat berkesan dihati para peserta, karena materi yang disampaikan sangat bermanfaat, insyAllah. Daan pemateri pun, begitu luar biasa dalam menyampaikan materi. Teringat ucapan dari seorang pemateri “Problematika pasti terjadi dalam kehidupan tidak terkecuali dalam suatu organisasi. Intinya, bukan seberapa besar masalah yang kita hadapi, tapi seberapa lapang hati kita untuk menampung masalah itu, ibarat samudera yang luas, kalau kita taburi garam, pasti asinnya tak terasa, karena luasnya samudera itu yang membuat rasa asin garam tak  terasa. Begitu juga hati kita, makin luas hati kita maka sebesar apapun masalah, tak kan mampu mengganggu kondisi hati kita”.

Dalam Training Oranisasi ini, peserta dikelompokkan berdasarkan departemen yang ada di UKMI Ar-Rahman, yaitu : RPK, SPK dan Humas, Keputian & AKPRO. Hal ini dilakukan bertujuan melihat sudah sejauh mana pemahaman peserta mengenai departemen yang ada di UKMI Ar-Rahman, dalam hal ini peserta diajak untuk berpikir kreatif dan bisa membuat program kerja yang jauh lebih baik dari program kerja yang sudah ada sebelumnya. Diskusi di masing-masing departemen berjalan dengan baik dan setelah diskusi selesai dilaksanakan, peerta ditantang untuk menyampaikan hasil diskusi dari masing-masing departemen mengenai  program kerja yang telah disusun di hadapan seluruh peserta Training Organisasi. Masing masing kelompok mencoba untuk mempertahhankan argumentasi, dan suasana menjadi semakin panas.

Di akhir acara, di tutup dengan DOA dan TAKBIR yang menggelegar ke seluruh penjuru Unimed. Allahu Akbar !!! Allahu Akbar !!! Allahu Akbar !!!

#Semangat_Training_Organisasi
#Jadikan_Kengurusan_Selanjutnya_Lebih_Baik


0 komentar :

Posting Komentar