Home » , , , , , , » Memperingati Hari Hijab Internasional, UKMI Ar-Rahman Gelar Pawai dan Aksi Tebar Hijab

Memperingati Hari Hijab Internasional, UKMI Ar-Rahman Gelar Pawai dan Aksi Tebar Hijab

Posted by UKMI Ar-Rahman UNIMED



Medan- Jum`at (9/2) Teriakan takbir dan yel-yel yang mengampanyekan hijab syar`i  bagi muslimah bergema di langit Universitas Negeri Medan. Suara itu bersumber dari aksi pawai dan tebar hijab syar`i yang dilaksanakan oleh Departemen Keputrian UKMI Ar Rahman Unimed. Kegiatan ini dilakukan untuk menyambut Hari Hijab Internasional yang jatuh setiap tanggal 14 Februari. Pawai dimulai dari gelanggang mahasiswa H. Anif Unimed dilanjutkan dengan berjalan kaki mengelilingi seluruh fakultas dan berakhir di komplek sekretariat Unit Kegiatan Mahasiswa. Aksi ini dihadiri sekitar delapan puluh orang mahasiswi muslim.
Aksi pawai dan tebar hijab merupakan rangkaian kegiatan Gebyar Hijab Day 2018 yang puncaknya akan dilaksanakan pada tanggal 17 Februari mendatang  dengan kegiatan talkshow kemuslimahan untuk seluruh civitas akademika muslimah Unimed. Gebyar Hijab Day tahun ini mengangkat tema Critical Eleven of Hijab “The Real HijabZaman Now”.

Sekitar 150 hijab syar`i dibagikan kepada para mahasiswi, dosen, cleaning service dan satpam pada pawai kali ini, Koordinator Lapangan dari aksi tersebut, Yulandari menyampaikan bahwa “Aksi pawai ini di-support dengan baik oleh pihak Birokrasi. Selain untuk mensyiarkan tentang hijab syar’i,  kegiatan ini juga bertujuan untuk menyemarakkan Hari Hijab Sedunia yang jatuh pada tanggal 14 Februari.” Beliau juga menyampaikan harapannya semoga hijab dan surat cinta yang dibagikan dapat memotivasi seluruh muslimah untuk berhijab syar’i sesuai dengan anjuran Islam.

Aksi pawai berjalan tertib dan didukung oleh pihak birokrasi Universitas Negeri Medan, pengawalan juga dilakukan oleh pihak keamanan kampus agar aksi berjalan dengan lancar. Salah seorang petugas keamanan kampus bernama Pak Wanda mengatakan, “Saya bangga bisa mengawal kalian dan semoga acara seminar 17 Februari mendatang berjalan dengan baik”.




0 komentar :

Posting Komentar